Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Tips membuat laporan Kepengawasan

Kawan-kawan semua adalah oraganisatoris, pastinya di akhir kepengurusan ada yang namanya laporan kepengawasan yang mana selama seperiode jabatan yang sudah kita lakukan. Cara untuk membuat laporan kepengawasan sederhana yaitu:
  1. Jelaskan dulu bidang yang akan di evaluasi
  2. Sebutkan hasil kepengawasan selama satu periode
  3. Berilah rekomendasi untuk kepengurusan selanjutnya
Berikut adalah contoh sederhana laporan kepengawasan koperasi mahasiswa :

BIDANG PENGEMBANGAN SUMBER DAYA ANGGOTA
Bidang Pengembangan Sumber Daya Anggota atau yang sering kita kenal dengan sebutan PSDA adalah bidang yang didalamnya bertugas mengayomi seluruh anggota KOPMA UPI Kampus Tasikmalaya yang seperti kita ketahui bahwa anggota Koperasi UPI Tasikmalaya adalah seluruh mahasiswa dari tingkat 1 sampai dengan tingkat 4.
Untuk kinerja dari pengurus bidang PSDA selama satu periode ini sangat baik terlihat dari kegiatan yang telah dilaksanakan. Namun dari kinerja tersebut masih ada hal-hal yang kurang dan harus diperbaiki untuk KOPMA yang lebih baik lagi. Dari hasil kepengawasan ada beberapa hal yang harus diperhatikan yaitu :
  1. Koordinasi dengan seluruh anggota kopma ditingkatkan kembali, agar anggota muncul rasa memiliki terhadap KOPMA.
  2. Eratkan kebersamaan dan kekompakan antar pengurus bidang PSDA
  3. Pemberdayaan anggota KOPMA harus lebih diperhatikan
  4. Pengoptimalan dalam pelaksanaan proker lebih ditingkatkan
REKOMENDASI
  1. Koordinasi dengan anggota kopma harus lebih ditingkatan, agar seluruh anggota kopma merasa dirinya diakui sebagai anggota organisasi KOPMA UPI Tasikmalaya.
  2. Libatkan anggota koperasi dalam kegiatan KOPMA.
  3. Jalin Koordinasi dengan PSDA KOPMA yang ada diluar kampus
  4. Tingkatkan koordinasi dengan pengawas
  5. Dalam menjalankan proker yang berkaitan dengan anggota harus lebih diberitakan secara optimal.
  6. Buat suatu program yang melibatkan anggota KOPMA UPI Kampus Tasikmalaya
  7. Buat Event/Lomba untuk anggota KOPMA UPI Kampus Taskmalaya.
BIDANG HUMAS
Bidang Humas adalah bidang yang didalamnya bertugas sebagai pemberi informasi atau sebagai fasilitator komunikasi antara pengrus dan seluruh anggota KOPMA UPI Kampus Tasikmalaya yang seperti kita ketahui bahwa anggota Koperasi UPI Tasikmalaya adalah seluruh mahasiswa dari tingkat 1 sampai dengan tingkat 4.
Untuk kinerja dari pengurus khususnya di bidang Humas, sudah terlihat baik dapat dilihat dari aktivitas KOPMA UPI kampus Tasikmalaya. Namun tetap saja dalam melaksanakan beberapa tugas masih ada yang kurang dan harus diperbaiki demi keberlangsungan KOPMA menjadi lebih baik lagi. Dari hasil pengawasan selama satu periode ini ada beberapa hal yang perlu diperhatikan :
  1. Tingkatkan hubungan anatara pengurus dan anggota KOPMA UPI Kampus Tasikmalaya agar terjalin hubungan yang harmonis.
  2. Tingkatkan pembagian tugas antar sesama pengurus bidang Humas KOPMA UPI Kampus Tasikmalaya.
  3. Tingkatkan kekompakan dan kebersamaan di internal Humas
  4. Pengoptimalan dalam pelaksanaan proker lebih ditingkatkan
REKOMENDASI
  1. Tingkatkan hubungan antar pegurus dan anggota KOPMA UPI Kampus Tasikmalaya agar terjadinya keterbukaan dengan anggota.
  2. Buat suatu program untuk internal Humas agar memiliki keterampilan grafis
  3. Jalin komunikasi dengan KOPMA di Universitas lain agar terjalin hubungan dan relasi.
  4. Tingkatkan koordinasi dengan pengawas.
  5. Buat event yang menarik, misalkan lomba di medsos.