Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Peraturan Perlombaan Debat

Peraturan Perlombaan Debat Terbuka
Peraturan Peserta

  1. Peserta lomba Debat Terbuka adalah utusan dari masing–masing kontingen kampus Sumedang, kampus Serang, kampus Purwakarta, kampus Tasikmalaya, kampus Cibiru dan PGSD Bumi Siliwangi yang  mengikuti kegiatan TCA XVI serta masih terdaftar sebagai mahasiswa aktif Universitas Pendidikan Indonesia.
  2. Setiap kontingen mengirimkan wakilnya sebagai peserta lomba sebanyak satu tim (tiga orang putra/i /campuran).
  3. Peserta datang maksimal 10 menit sebelum acara dimulai.
  4. Peserta yang terlambat datang/terlambat menyerahkan berkas persyaratan dinyatakan didiskualifikasi kecuali karena kondisi tertentu yang bisa dipertanggungjawabkan
  5. Peserta yang pada saat gilirannya tidak ada ditempat dan setelah dilakukan pemanggilan tiga kali berturut-turut tetap tidak ada alasan yang jelas dinyatakan didiskualifikasi, kecuali jika ada alasan yang jelas dan bisa dipertanggung jawabkan maka peserta akan tampil pada urutan terakhir.
  6. Peserta wajib melakukan daftar ulang satu hari sebelum perlombaan berlangsung.
  7. Peserta diperbolehkan membawa alat tulis dengan seijin panitia.

B.  Ketentuan Lomba
Tema :

  • PPG bagi non pendidikan
  • Sex Education bagi anak usia SD
  • Sistem Full day School di SD
  • Sertifikasi guru dalam meningkatkan kualitas pendidikan

C. Peraturan Teknis Perlombaan
Persyaratan peserta

  1. Setiap peserta memakai jas almamater UPI.
  2. Setiap peserta menyerahkan biodata pada saat daftar ulang untuk mendapatkan nomor urut perlombaan.

Tata Pelaksanaan

  1. Setiap peserta dibagi  ke dalam kelompok pro dan kontra melalui pengundian.
  2. Durasi waktu: Masing-masing grup menyampaikan penjelasan materi pro atau kontra selama 5 menit, Grup pro dan kontra adu argument selama 20 menit dan Masing-masing grup menyampaikan kesimpulan selama 5 menit 
  3. Moderator mempunyai wewenang untuk mengatur jalannya debat terbuka.
  4. Setiap peserta wajib mematuhi aturan/teknis perlombaan.
  5. Setelah babak penyisihan, diambil 3 kelompok terbaik untuk diposisikan pro atau kontra (2 kelompok pro dan 1 kontra atau 2 kelompok kontra dan 1 kelompok pro) untuk menjalani babak semi final. Kemudian, dua kelompok terpilih akan maju ke babak final.
  6. Tema untuk babak final akan diberitahu pada saat perlombaan.
  7. Waktu debat terbuka : 120 menit (terdiri dari 4 babak)
  8. Ketentuan tambahan akan disampaikan pada saat pelaksanaan.