Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Nilai, Karakter, Moral, Budi Pekerti, Akhlak, Etika, Norma



Oleh
Tika Marwati

1.
Nilai/Values
KBBI : Harga, sifat-sifat yang penting atau berguna bagi kemanusiaan. Dalam hal ini dapat disimpulkan nilai adalah sesuatu yang berharga dan dianggap penting dalam kehidupan manusia yang menyempurnakan manusia sesuai dengan hakikatnya.

2.
Karakter
Sifat batin yang mempengaruhi segenap pikiran, perilaku, budi pekerti yang dimiliki manusia atau mahluk lainnya. Dapat disimpulkan bahwa karakter adalah ciri khas pribadi manusia untuk membedakan manusia satu dengan yang lainnya.

3.
Moral
Bahasa Latinnya moralitas
KBBI : Ajaran baik, buruk yang diterima umum mengenai perbuatan, sikap, kewajaiban. Dapat disimpulkan bahwa moral itu suatu hukum tingkah laku/perbuatan  yang diterapkan pada setiap individu untuk dapat bersosialisasi dengan benar, berbicara tentang moral itu berhubungan dengan baik buruknya perilaku setiap individu.

4.
Budi Pekerti
Terdiri dari dua kata Budi dan Pekerti.
KBBI, budi adalah alat batin yang merupakan paduan akal dan perasaan untuk menimbang baik dan buruk.
KBBI, pekerti adalah tingkah laku.
Dapat disimpulkan bahwa budi pekerti adalah sikap positif ataupun kesadaran perbuatan seseorang didalamnya terdapat nilai seperti sopan santun, disiplin, jujur dan tanggungjawab.


5.
Etika
KBBI : Ilmu tentang apa yang baik dan buruk, juga tentang hak dan kewajiban moral (Akhlak).
Bahasa Yunani Kuno : Ethikos
Dapat disimpulkan bahwa etika adalah suatu aturan atau norma yang bisa digunakan sebagai acuan bagi perilaku seseorang yang berkaitan dengan sifat baik dan buruk yang dilakukan oleh seseorang tersebut. Dapat didefinisikan juga sebagai ilmu tentang kesusilaan yang menentukan bagaimana sepatutnya manusia hidup dilingkungan masyarakat.

6.
Akhlak
KBBI : Budi pekerti, kelakuan.
Berasal dari Bahasa Arab : Al Khulk (perangai, tabiat)
Dapat disimpulkan akhlak adalah sifat yang melekat pada diri seseorang yang dapat memunculkan perbuatan baik yang disebut akhlak terpuji, bisa juga memunculkan perbuatan buruk yang disebut akhlak tercela tanpa berpikir terlebih dahulu dalam melakukannya.

7.
Norma
KBBI : Aturan atau ketentuan yang mengikat warga kelompok dimasyarakat, digunakan sebagai tatanan, panduan dan pengendali tingkah laku yang sesuai dan dapat diterima masyarakat sekitar.
Dapat disimpulkan bahwa norma mencakup aturan yang ada dimasyarakat yang digunakan sebagai pedoman dan ketentuan berperilaku dan berinteraksi antar manusia didalam suatu kelompok masyarakat.