Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Waspada ! Narkotika Melanda Generasi Muda

Masa muda dapat dipandang sebagai suatu fase dalam siklus pembentukan kepribadian manusia. Dalam fase inilah proses pendewasaan kepribadian sangat dipengaruhi oleh lingkungan sekitarnya. Dalam fase inilah pengaruh lingkungan, pergaulan, perkembangan sosial budaya sangat menentukan pembentukkan pribadi dan perilaku seseorang untuk masa berikutnya.
Perubahan-perubahan sosial budaya yang bergerak cepat, masuknya budaya dan kepribadian asing dalam lingkungan generasi muda kita saat ini banyak menimbulkan hal-hal yang negatif.
Penyalahgunaan narkotika oleh generasi muda kita saat ini merupakan bagian yang datang secara bertahap dari kebudayaan asing ke tubuh budaya bangsa kita yang masih murni dan luhur. Tersebarnya bacaan yang tidak bermutu, film-film porno diluar batas susila bangsa Indonesia kita yang bebas ditonton oleh anak-anak muda tiap lapisan, menambah cepat merosotnya pribadi dan moral pemuda kita ke jurang yang sangat mengerikan.
Dalam situasi seperti inilah narkotika disalah gunakan oleh generasi muda yang beranggapan sebagai pertanda “kemajuan.”
Faktor lingkungan, pergaulan banyak menentukan terseretnya pemuda-pemuda kita kepada ketergantungan pemakaian obat-obat narkotika. Beberapa alasan lain yang memudahkan terjerumusnya generasi muda ke dalam jerat danjaringan narkotika, ialah adanya sindikat gelap yang mengedarkan narkotika tersebut di pasaran gelap. Hal ini bukan suatu yang mustahil kalau sindikat itu dikendalikan oleh golongan-golongan tertentu baik dari dalam maupun dari luar negeri yang menghendaki kehancuran generasi muda kita untuk dapat diganti dengan generasi yang diinginkan mereka.
Kaki tangan mereka merayapi tiap lingkungan pemuda di kampung-kampung, di sekolah-sekolah dan dimana saja terdapat anak muda yang gampang jadi sasaran. Terjadinya peningkatan kekerasan, perkelahian, kejahatan, pemerkosaan bahkan sampai kepada pembunuhan yang umumnya dilakukan oleh usia dibawah 30 tahun menunjukkan suatu gejala yang positif akibat langsung dari pengaruh narkotika yang merangsang pemuda-pemuda tersebut untuk melakukan tindak pidana.
Frekuensi kenaikan angka kebolosan, pelanggaran disiplin kelas, bertambahnaya murid-murid yang kurang cerdas, sikap tidak mau pusing dengan seluruh mata pelajaran, perkelahian massal antar pelajar merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari meningkatnya penyalahgunaan narkotika oleh pelajar-pelajar saat ini.
Perlu kita sadari bersama bahwa saat ini, negara kita menduduki era 4.0 yang memudahkan segala hal untuk di akses dengan hitungan menit, maka perlu adanya pola pikir dari setiap individu untuk tetap hati-hati dalam mengoperasikan handphone yang terconnect internet, karena narkotika dapat di dapat dengan mudah hanya menggunakan koneksi internet.