Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Contoh Pewara Penyerahan PPL (Program Pengalaman Lapangan)

Tasikmalaya, Senin 21 Januari 2019
Selamat pagi, salam sejahtera bagi kita semua.
Mohon perhatian Kepada hadirin diharapkan dapat kondusif karena acara akan segera dimulai.

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarokatu.
Sampurasun!

Yang terhormat Kepala SDN Sukamenak Indah Kota Tasikmalaya (Bapak Supriatna, S.H)
Yang kami hormati Dosen Pembimbing PPL UPI Kampus Tasikmalaya (Bapak Drs. H. Nana Gandah, M.Pd)
Yang kami hormati segenap jajaran guru dan staf SDN Sukamenak Indah Kota Tasikmalaya
Yang kami hormati Mahasiswa PPL UPI Kampus Tasikmalaya 2019

Alhamdulillahirabilalamin wasolatuwasalamu’ala asrofil anbiya iwal mursyalin wa ala alihi wassyabihi azmail amma ba’du.
Puji syukur marilah kita panjatkan kepada Allah Swt yang telah memberikan limpahan rahmat berupa kesehatan, keselamatan dan karuniaNya, sehingga kita dapat hadir dalam acara pagi hari ini.

Shalawat beserta salam semoga senantiasa terlimpah curahkan kepada Nabi Muhammad Saw. Tak lupa kepada keluarganya, para sahabatnya, tabi’in tabi’atnya, dan semoga sampai kepada kita selaku umatnya hingga akhir zaman. Amin ya Rabbal ‘alamin…

Marilah kita buka acara ini dengan bacaan basmallah bersama-sama. Bismillahirrohmanirrohim…
Acara selanjutnya pembacaan ayat suci Al-Quran yang akan dilantunkan oleh saudari Mahdiyyah kepadanya disilahkan.

Selanjutnya Menyanyikan lagu Kebangsaan Indonesia Raya (dipimpin oleh saudari Diah) hadirin dimohon berdiri.
Hadirin disilahkan duduk kembali
Acara selanjutnya adalah sambutan-sambutan:
Sambutan ketua kelompok PPL SDN Sukamenak Indah kepada saudara Irfan Malik Abdurrohman disilahkan.
[Terima kasih kepada saudara Irfan Malik Abdurrohman yang telah meyampaikan sambutan]

Selanjutnya, sambutan Dosen Pembimbing PPL UPI kampus Tasikmalaya 2019 kepada Bapak Drs. H. Nana Gandah, M.Pd sekaligus menyerahkan mahasiswa PPL disilahkan.
[Terima kasih kepada Bapak Drs. H. Nana Gandah, M.Pd yang telah meyampaikan sambutan]

Selanjutnya, Sambutan Kepala Sekolah SDN Sukamenak Indah Bapak Supriatna S.H sekaligus menerima mahasiswa PPL disilahkan.
[Terimakasih kepada Bapak Supriatna S.H yang telah meyampaikan sambutan]

Acara selanjutnya adalah penerimaan mahasiswa PPL secara simbolis oleh Bapak Supriatna, S.H. selaku Kepala Sekolah SDN Sukamenak Indah Kota Tasikmalaya dengan menyematkan name tag pada mahasiswa PPL UPI Kampus Tasikmalaya 2019 yang diwakili oleh saudari Nursaeni.

Acara selanjutnya do’a yang akan disampaikan oleh saudari Nissa Rahmawati kepadanya disilahkan.
[Terima kasih kepada saudari Nissa Rahmawati yang telah menyampaikan do’a].

Demikian serangkaian acara Penerimaan Mahasiswa PPL UPI Kampus Tasikmalaya di SDN Sukamenak Indah Kota Tasikmalaya.
Saya selaku pembawa acara mohon undur diri. Terima kasih  atas segala perhatiannya.
Wassalamu’alaikum wr.wb.